Gresik- Untuk menciptakan situasi yang aman,nyaman,lancar dan kondusif pada saat umat muslim melaksanakan sholat tarawih Polsek Kebomas melaksanakan kegiatan pengamanan sholat tarawih di Masjid Baitussalam Kel.Kebomas Kec.Kebomas Kab.Gresik, Jumat tanggal 21 Maret 2025
Kapolsek Kebomas Kompol Gatot Setyo Budi, SH.,MH.,mengatakan kegiatan pengamanan sholat tarawih ini merupakan salah satu bentuk pelayanan yang dilakukan kepolisian kepada umat muslim di bulan Ramadhan.
“Diharapkan dengan kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat, dapat memberikan rasa aman dan nyaman dalam melaksanakan ibadah sholat tarawih”,jelasnya.
Selain pengamanan dan penyeberangan para jamaah, personil Polsek Kebomas juga berdialog dengan jamaah sekaligus memberikan himbauan kamtibmas agar selalu waspada dan berhati-hati dalam memarkir kendaraan.
Kepada juru parkir, personil Polsek Kebomas juga berpesan agar selalu waspada dan teliti dalam bekerja mengingat intensitas kriminalitas cenderung meningkat di bulan Ramadhan.(hrd)
Discussion about this post